Publikasi adalah informasi yang disajikan dalam bentuk grafik agar lebih mudah dipahami.
Pemerintah telah berkomitmen untuk mengoptimalkan penyerapan jagung lokal
oleh industri pakan. Dalam rangka memantau penyerapan, ketersediaan dan harga jagung
di tingkat industri pakan. Sejak tahun 2019 Direktorat Pakan telah membangun sistem
pelaporan online penyerapan jagung oleh industri pakan. Data yang telah diperoleh selama
tahun 2021 kemudian diolah serta disajikan dalam buku ini. Semoga data dan analisis yang
tersaji pada buku ini dapat memberikan manfaat bagi pemangku kepentingan terkait untuk
mendukung penyediaan protein hewani.
Buku Angka Tetap Hortikultura Tahun 2021 ini merupakan publikasi resmi Direktorat Jenderal Hortikultura hasil sinkronisasi dengan BPS. Data yang disajikan adalah data luas panen, produksi dan rata-rata hasil komoditas hortikultura. Dalam buku ini dipaparkan juga hasil analisis perkembangan hortikultura baik terhadap tahun sebelumnya maupun secara series pada tujuh tahun terakhir yaitu dari tahun 2015 sampai 2021. Penyajian buku ini masih mengacu pada Pedoman Pengumpulan Data Hortikultura SPH Tahun 2008.
Buku Statistik Terkini Ekonomi Pertanian Juni 2022 berisi data terkini Ekspor, Impor, Indeks Harga Konsumen (IHK), Inflasi, Nilai Tukar Petani (NTP), Perkembangan harga rata-rata beras grosir di PIBC, serta data harga beberapa komoditas pertanian bulan Mei 2022.
Buku Statistik Terkini Ekonomi Pertanian Mei 2022 berisi data terkini Ekspor, Impor, Indeks Harga Konsumen (IHK), Inflasi, Nilai Tukar Petani (NTP), Perkembangan harga rata-rata beras grosir di PIBC, serta data harga beberapa komoditas pertanian bulan April 2022.
Penyajian buku Analisis Ketahanan Pangan meliputi keragaan penyusun aspek ketahanan pangan diantaranya pola panen dan produksi padi serta provinsi sentra produksi komoditas pangan, stok pangan, konsumsi, pengeluaran untuk konsumsi, kemiskinan, ketidakcukupan pangan dan indikator lainnya selama 3 sampai 5 tahun terakhir serta dilengkapi dengan analisis import dependency ratio (IDR) dan self sufficiency ratio (SSR) komoditas pangan, analisis neraca penyediaan dan kebutuhan pangan, serta analisis ketahanan pangan lainnya.